Beranda

    Social Items

Dansa seksi pramugari
(Courtesy Cebu Pacific)
Bagi banyak orang, peragaan keselamatan di pesawat hanyalah rutinitas yang tidak menarik. Tapi, hal itu tidak akan terjadi kalau Anda naik Cebu Pacific, sebuah maskapai low cost carrier asal Filipina. Pramugarinya akan memperagakan petunjuk keselamatan sambil berdansa hot!

Menurut peraturan penerbangan sipil, penumpang pesawat harus diperagakan cara mengenakan pelampung, bagaimana cara menggunakan alat bantuan pernafasan, lokasi pintu darurat, dsb. Namun, para penumpang sering tidak memperhatikan peragaan ini. Apalagi bagi yang merasa sudah sering terbang, padahal belum tentu ia sudah memahaminya.

Di beberapa maskapai penerbangan nasional, awak kabin yang ditugaskan memberi peragaan ini seringkali pula melakukannya secara asal-asalan. Penjelasannya sangat cepat, seolah-olah mereka ingin segera selesai. Sudah begitu, intonasi suaranya sering tidak enak didengar. Apalagi saat menjelaskan dalam bahasa Inggris, sulit sekali dimengerti. Namun, beberapa maskapai nasional yang baik sangat memperhatikan hal ini.

Saya beberapa kali pernah dapat tempat duduk di samping pintu keluar darurat. Nah, khusus untuk penumpang yang duduk di bagian ini, ada penjelasan tambahan mengenai cara membuka tuas pintu darurat. Waktu itu saya naik pesawat Adam Air (almarhum) dan Sriwijaya Air. Awak kabin kedua maskapai tersebut menjelaskan secara asal-asalan cara membuka pintu darurat. Penjelasannya super cepat dan saya tidak mengerti sama sekali.

Saya ingat persis, pramugari Sriwijaya Air juga tidak memberi petunjuk dalam bahasa Inggris kepada penumpang bule yang duduk di sebelah saya. Ia hanya bilang “don't have table” untuk memberi tahu bahwa di deretan kursi kami tidak ada meja lipatnya. Tak ada petunjuk sepatah katapun mengenai cara membuka pintu darurat. Ck ck ck....

Mungkin cara yang digunakan maskapai Cebu Pacific patut ditiru. Supaya penumpang tidak cuek bebek saat dijelaskan petunjuk keselamatan, mereka menggunakan cara yang sangat unik kalau tidak bisa dibilang ekstrim. Pramugari Cebu Pacific akan memperagakannya sambil menari, dengan gaya seksi tentunya. Musik yang digunakan lagu Let's Dance dari Lady Gaga. Wow..... Mau lihat bagaimana gaya seksi mereka, simak video ini!


Bukan hanya pramugari yang berdansa seksi, pramugaranya juga tidak mau kalah. Lihat videonya di bawah ini. Mana yang lebih hot?


Menonton video ini membuat saya jadi ingin ikut menari. Pasti seru sekali bukan kalau awak kabin beraksi seperti itu.

Dansa Lady Gaga ala Pramugari Cebu Pacific

Dansa seksi pramugari
(Courtesy Cebu Pacific)
Bagi banyak orang, peragaan keselamatan di pesawat hanyalah rutinitas yang tidak menarik. Tapi, hal itu tidak akan terjadi kalau Anda naik Cebu Pacific, sebuah maskapai low cost carrier asal Filipina. Pramugarinya akan memperagakan petunjuk keselamatan sambil berdansa hot!

Menurut peraturan penerbangan sipil, penumpang pesawat harus diperagakan cara mengenakan pelampung, bagaimana cara menggunakan alat bantuan pernafasan, lokasi pintu darurat, dsb. Namun, para penumpang sering tidak memperhatikan peragaan ini. Apalagi bagi yang merasa sudah sering terbang, padahal belum tentu ia sudah memahaminya.

Di beberapa maskapai penerbangan nasional, awak kabin yang ditugaskan memberi peragaan ini seringkali pula melakukannya secara asal-asalan. Penjelasannya sangat cepat, seolah-olah mereka ingin segera selesai. Sudah begitu, intonasi suaranya sering tidak enak didengar. Apalagi saat menjelaskan dalam bahasa Inggris, sulit sekali dimengerti. Namun, beberapa maskapai nasional yang baik sangat memperhatikan hal ini.

Saya beberapa kali pernah dapat tempat duduk di samping pintu keluar darurat. Nah, khusus untuk penumpang yang duduk di bagian ini, ada penjelasan tambahan mengenai cara membuka tuas pintu darurat. Waktu itu saya naik pesawat Adam Air (almarhum) dan Sriwijaya Air. Awak kabin kedua maskapai tersebut menjelaskan secara asal-asalan cara membuka pintu darurat. Penjelasannya super cepat dan saya tidak mengerti sama sekali.

Saya ingat persis, pramugari Sriwijaya Air juga tidak memberi petunjuk dalam bahasa Inggris kepada penumpang bule yang duduk di sebelah saya. Ia hanya bilang “don't have table” untuk memberi tahu bahwa di deretan kursi kami tidak ada meja lipatnya. Tak ada petunjuk sepatah katapun mengenai cara membuka pintu darurat. Ck ck ck....

Mungkin cara yang digunakan maskapai Cebu Pacific patut ditiru. Supaya penumpang tidak cuek bebek saat dijelaskan petunjuk keselamatan, mereka menggunakan cara yang sangat unik kalau tidak bisa dibilang ekstrim. Pramugari Cebu Pacific akan memperagakannya sambil menari, dengan gaya seksi tentunya. Musik yang digunakan lagu Let's Dance dari Lady Gaga. Wow..... Mau lihat bagaimana gaya seksi mereka, simak video ini!


Bukan hanya pramugari yang berdansa seksi, pramugaranya juga tidak mau kalah. Lihat videonya di bawah ini. Mana yang lebih hot?


Menonton video ini membuat saya jadi ingin ikut menari. Pasti seru sekali bukan kalau awak kabin beraksi seperti itu.